Rabu, 03 September 2014

Falcao ke Manchester United, Rooney Galau

Komandan Manchester United, Wayne Rooney, menyambut baik kedatangan bomber asal Kolombia, Radamel Falcao, ke Old Trafford. Namun, Rooney mengaku tidak tahu bagaimana perannya nanti setelah kedatangan Falcao. Falcao resmi menjadi pemain Manchester United setelah dipinjam dari AS Monaco selama semusim. Manchester United dan AS Monaco juga bersepakat dengan opsi pembelian Falcao pada musim depan, tergantung performa sang pemain.

 

 

Kehadiran Falcao membuat persaingan lini depan Manchester United ketat. Meski telah melepas Javier Hernandez dan Danny Welbeck, Manchester United kini mempunyai Falcao, Rooney, dan Robin van Persie yang akan memperebutkan dua posisi striker. Manajer Louis van Gaal kemungkinan besar akan mempertahankan formasi 3-5-2 yang dibawanya dari tim nasional Tim oranje ke Manchester United.

 

 

Dengan demikian, jika ketiga bomber tersebut dalam kondisi fit, maka satu bomber akan duduk sebagai pemain cadangan. Kecuali, jika Van Gaal memiliki taktik lain untuk memasang ketiga bermain bersama dalam sebuah pertandingan. "Aku tidak tahu apakah kedatangan Falcao akan berpengaruh kepada peranku di Manchester United. Aku rasa, dia rekrutan yang luar biasa.

 

 

Dia salah satu bomber terbaik dunia dan ada niat nyata club untuk mendatangkannya," kata Rooney. "Ini sebuah sensasi. Kami memiliki skuad yang bagus. Aku tak sabar untuk menghadapi tantangan ke depan dan ingin sukses," lanjut Rooney. Falcao merupakan pemain keenam yang didatangkan MU pada musim ini. Sebelumnya, MU telah menggaet Luke Shaw (dari Southampton), Ander Herrera (Athletic Bilbao), Marcos Rojo (Sporting CP), Angel di Maria (Real Madrid), dan Daley Blind (Ajax Amsterdam).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar