Pada dunia persepakbolaan, selalu akan lahir seorang pemain yang berbakat yang dapat melakukan hal yang luar biasa. Ia dapat membuat hal yang tidak terduga yang sulit untuk diprediksikan. Pemain ini, pantas disebut sebagai pemberi secercah harapan untuk tim nya. Alangkah beruntungnya Liverpool karena telah memiliki pemain ini untuk membelanya. Pemain yang berposisi gelandang ini memiliki performa yang maksimal dari segala aspek maupun secara mental dalam menjalankan perannya.
Pemain yang lahir di Whiston ini, memulai karir persepakbolaan di Whiston Juniors. Ia mulai bergabung dengan akademi Liverpool pada saat jenjang usia 19 tahun. Meskipun sudah bergabung dengan akademi Liverpool, perjalanan karirnya tidak semudah membalikkan telapak tangan. Ia tidak sekalipun berhasil menembus tim pelajar Inggris. Saking sulitnya Ia menembus tim pelajar Inggris, Ia pun sempat menjalani Trial di klub yang bersaing ketat dengan The Reds, Manchester United.
Untungnya, dengan pertimbangan dari pihak Liverpool, Gerrard akhirnya menandatangani kontrak Professional dengan The Reds pada tahun 1997. Masyarakat Meyserside pun semakin cinta kepada pemain berseragam no.8 di Liverpool ini, berkat kata-katanya yang menunjukkan kesetiannya terhadap The Reds. "Ketika saya mati, bawalah saya ke Anfield. Saya lahir disana, dan matipun juga disana." ujarnya. Dengan begitu, sudah jelas bahwa Liverpool merupakan tempat yang pertama dan terakhir baginya untuk karirnya di dunia sepak bola. Karena kesetiaannya sudah berada pada klub tersebut yang takkan tergantikan baginya.
Bangkit dari Keterpurukan
Ketika Stevie menjadi skuat pertama The Reds, Ia langsung menyorot perhatian dari orang sekitarnya. Performanya dalam bermain membuat lawan-lawannya merasa segan bila berhadapan dengannya. Berkat kepiawaiannya, pada musim 2003 Ia resmi menggantikan Sami Hyypia memakai Ban Kapten untuk Liverpool. Awal memimpin Liverpool ternyata tidak semulus perkiraannya. Banyak kendala yang Ia hadapi yang membuatnya berpikiran ingin pindah dari klub tersebut.
Kendati begitu, Ia tetap berpegang teguh pada pernyataannya dengan menolak tawaran Chelsea dan tetap membela klub kesayangannya itu untuk mencapai kesuksesan bersamanya. Ternyata, keputusan yang diambilnya itu sesuai dengan harapan, The Reds sukses menorehkan gelar Liga Champions pertamanya di Istanbul, Turki. Torehan tersebut bukan didapatnya dengan mudah. Itu merupakan salah satu moment yang sukses diperjuangkan oleh Gerrard.
Kala final itu, The Reds tertinggal 3 skor atas lawannya, AC Milan. Namun berkat kegigihannya, Ia berhasil menyamakan kedudukan 3-3 atas AC Milan dan memenangkan pertandingan dari hasil adu pinalti. Hal itu membuatnya ditetapkan sebagai pemain terbaik sepanjang turnamen oleh UEFA! Zinedine Zidane pun pernah menyatakan bahwa Gerrard memiliki kharisma yang dapat membangkitkan kepercayaan diri atas rekan tim nya. hal itu lah yang membuat terjadinya keajaiban pada saat pencapaian gelar tersebut dan masuk ke dalam nominasi tiga besar Ballon D'Or
Masa Kesenjaan Karir
Kesetiaan, prestasi dan performa Steven Gerrard dalam membela Liverpool sudah tidak dapat diragukan lagi. Namun, dirinya kurang beruntung pada masanya dikala memperkuat timnas Inggris. Performanya memang tidak diragukan dan tidak bisa juga dibilang buruk. Tapi, jika melihat dari hasil memang pemain fantastis ini tidak menggaet gelar apapun semasanya di timnas Inggris. Seperti pada tahun 2008, Inggris mengalami masa yang buruk dengan tidak lolosnya pada ajang Euro 2008. Bukan hanya itu, pada Piala Afrika 2010 pun, timnas Inggris juga mengalami kekalahan dari Jerman dengan skor yang terbilang agak menyedihkan 4-1 untuk Jerman. Begitupun ketika Euro 2012, mereka harus tersingkir di perempat-final oleh Italia.
Maka dari itu, pada ajang Piala Dunia 2014 ini merupakan kesempatan bagi Gerrard untuk menorehkan prestasi bersama skuat Inggris. Meskipun performa nya mungkin tidak akan semaksimal dulu dengan umur nya yang hari ini sudah genap 34 tahun dan juga waktunya untuk memperkuat timnas Inggris tidak lama lagi. Mantan manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, juga sangat mengagumi akan kemampuan Gerrard. "Jika anda mencari pengganti Keane, maka orang yang pantas untuk menggantikannya adalah Gerrard. Ia adalah pemain yang paling berpengaruh terhadap timnas Inggris. Ia memiliki hasrat dan semangat yang luar biasa. Semua orang ingin memiliki Gerrard untuk tim nya." ujar Sir Alex.
Sekali lagi di hari yang spesial ini, kita ucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Steven Gerrard! Semoga seiring dengan bertambahnya usia, torehan prestasinya semakin dapat ditingkatkan dan dapat meraih gelar Liga Premier League bersama The Reds, dan meraih berbagai gelar bersama timnas Inggris.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar